Resign adalah salah satu jalan keluar yang
sering dipilih banyak karyawan untuk mencari kenyamanan yang lebih diluar
pekerjaan yang dijalani sebelumnya.Salah satu contoh penyebab resign adalah
mulai dari mencari gaji , atau karir yang lebih baik, atau karnajarak lokasi
kantor yamg cukup jauh, ataupun hanya cari pengalaman kerja yang baru.
Deadline : Apa
yang kalian lakukan apabila PM kita deadline ?
Penyebab suatu pekerjaan menjadi terbengkalai
dan menyebabkan kita sebagai pekerja menjadi deadline atau lembur untuk
menyelesaikan pekerjaan yang akan diselesaikan. Berikut ini solusi yang bisa
dilakukan untuk mengidentifikas dan membenahi pekerjaan yang bertumpuk.
- 1. Tak punya prioritas
Bila anda punya setumpuk
pekerjaan, seharusnya tak sulit menentukan mana pekerjaan yang harus dikerjakan
terlebih dahulu, Tetapi bila setiap hari anda disering panik melihat banyaknya
tugas yang harus diselesaikan itu berarti anda belum terbiasa membuat skala
prioritas, sisihkan waktu anda sebelum mengerjakan tugas untuk mengorganisir
mana saja tugas yang menuntut perhatian dan tanggung jawab.
- 2. Suka menunda
Bila menghadapi tugas yang
rumit atau membosankan biasanya kita cenderung untuk menundanya. Akibanya
menjelang deadline waktu anda banyak tercurah untuk menyelesaikan tugas-tugas tadi.
Karna itu tanamkan rasa disiplin dalam diri anda agar tidak ada lagi
tugas-tugas yang tercecer.
- 3. Banyak gangguan
Berhubungan dengan rekan satu
tim memang penting , tapi terkadang anda butuh waktu untuk sendiri. Minimalkan gangguan
dari rekan kerja saat anda sedang dikejar deadline atau mengerjakan tugas yang
krusial.
- 4. Tak realistis
Bila anda terlalu menekan diri
sendiri padahal target yang ditetapkan tak mungkin untuk dicapai, anda justru
akan frustasi dan kehilangan motivasi. Triknya, mulailah dengan target-target
berskala kecil dan menengah namun lakukan dengan maksimal kemudian naikan
targetnya begitu seterusnya.